Penting! Pahami Jarak Aman Pengereman Sepeda Motor - KABAR BISNIS MU

KABAR BISNIS MU

Bisnis adalah kegiatan manusia yang bertujuan untuk menghasilkan uang dengan memproduksi dan menjual suatu produk, baik itu barang atau jasa. KABAR BISNISMU memberikan segudang informasi tentang peluang usaha, bisnis,kuliner,tehnologi dan berita berita terbaru

Monday, January 14, 2019

Penting! Pahami Jarak Aman Pengereman Sepeda Motor


Pengetahuan dasar yang wajib dipahami oleh setiap biker yaitu berapa lama dan berapa jauh waktu yang diperlukan untuk mengehantikan sepeda motor. Waktu reaksi dan waktu pengereman. Stopping Distance atau jarak pengereman juga sering disebut sebagai jarak aman. Jadi, biker sejati wajib memahami, mematuhi dan mengamalkannya.

Tabel jarak aman pengereman sepeda motor.
Semakin kencang sebuah sepeda motor melaju, maka jarak pengereman yang dibutuhkan pun kian panjang atau jauh. Sebagai contoh, Anda memacu sepeda motor pada kecepatan 32km / jam, dengan jarak aman sejauh 6 meter. Kemudian mari kita pacu motor itu tiga kali lipat lebih kencang dari kecepatan awal menjadi 97 km / jam. Nah, dengan kecepatan seperti itu bukan berarti jarak pengeremannya menjadi tiga kali lipat pula. Namun Anda butuh jarak pengereman yang lebih jauh lagi, sekitar 55 meter.

Nah lho, terbayang kan sekarang bagi Anda yang suka melaju kencang di belakang kendaraan lain yang hanya berjarak beberapa meter di depan. Apa lagi yang demen manuver zigzag, nyempil di sela dua kendaraan yang  sangat dekat. Sekarang kita sudah paham soal jarak pengereman alias jarak aman, tapi itu bukan berarti kita bisa menebak pikiran pengendara lain.

Tentu saja cara terbaik agar bisa tahu persis seberapa besar jarak aman yang harus Anda perlukan yaitu dengan cara praktik langsung di jalanan. Praktik berkendara penuh perhitungan dan berhati- hati.


No comments:

Post a Comment